Tuesday, April 30, 2024

PT Rifan Financindo - Harga Emas Dunia Berusaha Rebound

PT RIFAN FINANCINDO BANDUNG - Pergerakan harga emas pada perdagangan hari Senin 29 April 2024 sesi Asia lebih rendah dari harga tertinggi pekan lalu, namun secara teknikal dalam jalur usaha rebound.

Harga emas spot pada perdagangan sesi Asia terpantau turun 0,24% ke $2332,65, demikian untuk harga emas comex kontrak bulan Juni 2024 bergerak negatif dengan turun 0,15% ke $2343,70.

Posisi stabilnya dolar AS membuat emas kurang menarik bagi pembeli, sementara investor tetap mengantisipasi pertemuan kebijakan moneter The Fed minggu ini setelah data PCE AS sesuai dengan ekspektasi.

Pada bulan Maret, suku bunga utama bulanan dan suku bunga inti naik sebesar 0,3%, memenuhi proyeksi pasar. Namun, inflasi umum tahunan meningkat menjadi 2,7%, sementara tingkat inflasi inti tahunan tetap di 2,8%, berlawanan dengan perkiraan perlambatan menjadi 2,6%.

Data ekonomi terkini menunjukkan bahwa tekanan inflasi tetap kuat, dan sebagian besar investor masih bertaruh pada penurunan suku bunga pertama pada bulan September.

Suku bunga yang lebih tinggi mengurangi daya tarik emas yang tidak memberikan imbal hasil.

Untuk pergerakan hari ini hingga sesi Amerika tidak ada katalis yang kuat mempengaruhi kecuali pergerakan imbal hasil obligasi AS serta volatilitas dolar AS.

Secara teknikal harga spot emas diperkirakan rebound, kini berada di kisaran $2332,31 dan berpotensi naik menuju pivotnya di $2338,77. Jika tembus akan lanjut naik ke resisten kuat di kisaran $2351,35.

Namun jika terjadi koreksi lagi dan turun kembali ke $2319,69 akan meluncur ke support lemahnya di $2312,25.

Untuk harga emas batangan yang diperdagangkan di butik emas Antam hari ini diturunkan Rp1.000 dari sebelumnya menjadi 1.325.000 per gram. Demikian dengan harga buybacknya tetap di 1.221.000.

Jika pergerakan harga spot emas menguat hingga akhir sesi Amerika, maka diperkirakan harga emas batangan di butik Antam alami kenaikan - PT RIFAN FINANCINDO

Sumber : vibiznew

No comments:

Post a Comment